LampungLampung Timur

1687 Warga Kecamatan Mataram Baru Lamtim Terima Bantuan

Kamu Bisa Download ini:

Lampung Timur(LN) –  7 Desa di Kecamatan Mataram Baru terima paket bantuan dampak Covid-19 dari Pemerintah Kabupaten Lampung Timur.

1687 keluarga pra sejahtera penerima manfaat yang akan menerima bantuan di kecamatan Mataram Baru. Bantuan tersebut selain yang mendapatkan bantuan PKH dan BPNT di kecamatan Mataram Baru.

Bantuan itu terdiri dari satu karung beras ukuran 10 kg, telor 8, mie instan 4, minyak goreng 500ml dan sarden 1 kaleng. Yang selanjutnya akan di distribusikan kepada warga terdata melalui pamong dan Rt setempat.

“Saya harap pamong Desa bisa menyalurkan bantuan ini dengan sebaik baiknya” kata Camat Mataram Baru Ismail saat mendampingi penyaluran bantuan disetiap Desa, (27/4/2020).

Lebih lanjut Camat Ismail mengharapkan kepada masyarakat agar tetap selalu waspada untuk pencegahan menularnya wabah covid-19 dengan tetap mematuhi aturan pemerintah.

Turut mendampingi dalam penyaluran bantuan tersebut Polsek Mataram Baru, Koramil setempat, Kepala Desa dan TKSK kecamatan.(*)

Kamu Bisa Download ini:

Related Articles

Back to top button