Kantor Dinas Pendidikan Tanggamus Mendadak Dijadikan Ruang Memasak Para Ibu – Ibu
Lampungnet.com, Tanggamus – Pemandangan tidak seperti biasa nya, saat ditemui awak media di salah satu ruangan Dinas Pendidikan Kabupaten Tanggamus terdapat kurang lebih belasan ibu – ibu yang sedang asiknya melaksanakan praktek memasak, aktifitas ini dilakukan pada saat hari dan jam kerja, rabu (05/05/2021).
Salah satu pegawai kantor yang ada di luar ruangan menjelaskan bahwa kegiatan itu sebenar nya tidak boleh karena masih dalam jam kerja. Namun salah satu dari pegawai kantor tersebut tidak mau nama nya di cantumkan dalam pemberitaan.
“Ya bang itu dari tadi ibu-ibu lagi praktek memasak, kaya nya ada promosi sales alat dapur. Sebenar nya si bang tidak boleh karena masih dalam jam kerja dan juga tempat nya kenapa harus di dalam ruangan. Tapi tolong ya mas jangan sampai nama saya di sebutkan”ungkap nya.
Di sisi lain secara kebetulan ketua ormas P2lBT Tanggamus bapak Anwar Saud berada di sekitar lokasi tersebut. Kemudian beliau sangat perihatin dan sangat menyayangkan mengapa di dalam kantor dinas pendidikan yang semesti nya tidak terjadi kegiatan tersebut lebih lagi kejadian itu pada saat jam kerja bahkan menimbulkan kerumunan.
“Memang benar secara kebetulan saya berada di lokasi tersebut, dan secara tidak langsung menyaksi kan kegiatan masak memasak itu karna saya kaget dan langsung saya bertanya kepada salah satu sales penjualan prabot dapur atau alat alat memasak”ungkap nya.
Sehubungan dengan peristiwa ini Anwar sangat berharap kejadian ini jangan sampai terulang lagi dan berharap agar pihak terkait bisa memberikan teguran baik secara lisan atau pun tertulis, agar kejadian serupa tidak terulang kembali.
“Harapan saya sih agar kiranya pihak terkait dapat melakukan teguran kepada dinas pendidikan baik secara lisan maupun tertulis supaya ini tidak terulang kembali” pungkas nya. (an)