Musrenbang di Kelurahan Ganjar Asri Mendapat Arahan Wahdi
Lampungnet.com | Metro – Walikota Metro Wahdi memberikan arahan dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan 2022 yang berlangsung di Kelurahan Ganjar Asri, Selasa (25/01/2022).
Diketahui, Musrenbang di Kelurahan Ganjar Asri yang berlangsung membahas berbagai usulan program pembangunan 2023 mendatang. Dalam hal ini turut dihadiri Wakil Walikota Metro, Sekda Kota Metro beserta jajaran.
Walikota Metro mengharapkan adanya Musrenbang dapat menampung segala usulan dan kebutuhan masyarakat yang kemudian dapat direalisasikan pada kegiatan tahun 2023.
Lanjut Wahdi, berharap usulan-usulan yang disampaikan merupakan usulan prioritas yang harus mempunyai analisis, evaluasi dan memahami masalah yang ada di lapangan. Sehingga usulan ini bisa disesuaikan dengan Pendapatan Anggaran Daerah (PAD).
“Harapan saya rencana pembangunan kita tidak hanya menghabiskan dana pemerintah. Akan tetapi juga bisa menghasilkan PAD untuk Pemerintah Kota Metro, ” ungkap Wahdi.
Sementara itu, Wakil Walikota Metro Qomaru, mengungkapkan keseriusannya bersama Walikota Metro untuk pembangunan di Kota Metro.
“Dengan kondisi anggaran yang minimalis kita harus tetap semangat. Yakinlah dengan efisiensi anggaran kedepan akan semakin bagus, ” kata Qomaru. (Sn)