Ketua Sapma Lampung Ingatkan Bupati: Jangan Salah Pilih Pejabat di Lampung Utara!

LampungNet.com | Lampung – Ketua Sapma-PP Provinsi Lampung, Lazuardi Geovani, S.IP atau biasa disapa bung Geo berikan pesan kepada Bupati Lampung Utara terpilih untuk lebih cermat dalam menempatkan posisi pejabat di pemerintahan kabupaten Lampung Utara yang baru. Pejabat yang mampu menjalankan visi dan misinya untuk lima tahun kedepan.
“Jika melihat kualitas pejabat Eselon II dan III saat ini. Dimana Bupati Lampura harus jeli dalam menempatkan orang di Pemerintahannya agar mampu bekerja dengan disiplin ilmu masing – masing sesuai di bidang kompetensinya “ucapnya. Kamis (13/03/2024).
Ia juga Mengungkapkan walaupun mungkin bupati dan wakil bupati memiliki kedekatan khusus dengan seseorang pejabat di lingkup setempat, penempatan pejabat eselon tetap harus berlandaskan pada kualifikasi dan kemampuan yang sesuai dengan bidang tugas yang akan dijalankannya, jangan sampai pejabat yang di tunjuk menjadi beban bagi jalan nya roda organisasi pemerintahan kabupaten Lampung Utara 5 tahun kedepan.
” Di mana kepala daerah, yang ingin bekerja dengan cepat dan tepat, Namun pejabat di bawahnya tidak mampu mengimbanginya. Termasuk kemampuan dalam lobi- melobi anggaran di Pemerintah Pusat ,harus dipilih siapa yang mampu bekerja. Jadi bupati sekarang jangan asal pilih dalam menempatkan pejabatnya, harus dengan SDM yang handal, Jangan hanya ABS (asal bapak senang),” pesan bung Geo, Yang juga mantan Aktivis HMI.
“Perihal dalam menentukan pejabat publik harus lebih teliti lagi dengan kemampuan, jangan asal pilih
menempatkan posisi berdasarkan kedekatan emotional semata, apalagi menempatkan posisi tidak sesuai kompetensi justru menghambat kinerja selama lima tahun kedepan,” jelasnya.
Bung Geo juga berpesan kepada hamartoni sebagai Bupati agar Berkaca dan Belajar dari kepemimpinan sebelumnya terkait salah menempatkan posisi jabatan sesuaiy kedekatan personal dan menempatkan pejabat yang kurang berintegritas yang pada akhirnya bekerja untuk menguntukan diri sendiri, yang mengakibatkan Lampung Utara menempati rating tertinggi cetakan pejabat yang bermasalah di Provinsi Lampung .
“Di Lampung Utara sendiri banyak pejabat publik hanya memikirkan kepentingan sendiri, Terbukti Lampung Utara di masa kepemimpinan sebelumnya tercatat sebagai kabupaten dengan pejabat publik yang banyak terjerat dengan kasus kasus hukum dan akhirnya berdampak pada kesejahteraan masyarakat Lampura itu sendiri serta pembangunan di lampura yang tersendat ” pesannya.
Geo juga menambahkan Hamartoni memiliki Pengalaman yang panjang di Birokrat beliau meyakini dibawah kepemimpinan Bupati Hamartoni dan Wakil Bupati Romli mampu
Menciptakan brirokrasi yang sehat dan baik di Lampung Utara
“Kami meyakini dengan segudang pengalaman yang di miliki oleh bupati dan wakil bupati yang baru ini dapat menciptakan birokrasi yang sehat sehingga Lampung Utara bisa bangkit dan menunjang visi Lampung maju menuju Indonesia emas sesuai visi misi Gubernur Mirza ,” tutupnya.