LampungLampung Timur

Ada Apa Dengan SDN 4 Bandar Agung!!

Kamu Bisa Download ini:

Lampung Timur(LN) – Dana Bantuan Biaya Operasional Siswa (BOS) yang diperuntukan bagi SDN 4 bandar agung kecamatan bandar sribhawono kabupaten lampung timur diduga kuat digunakan tidak sesuai juknis (petunjuk teknis) dan di duga tidak transparan penggunaannya.

Dana bos yang telah digelontarkan pemerintah pusat disekolah tersebut puluhan juta pertahun, kondisi ini menimbulkan pertanyaan berbagai pihak dilingkungan sekolah dan masyarakat, karena dana BOS terindikasi dialokasikan tidak sesuai dengan petunjuk teknis dan peraturan Menteri Pendidikan RI no. 51 tahun 2011.

Mendapat informasi tersebut, Media LampungNet, beserta Media Harian Detik dan Media Ganyang (Tim), mencoba konfirmasi terkait dengan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), di sekolah SDN 4 bandar agung, Jum’at 22/02/2019.

Saat di konfirmasi kepala sekolah Yuda irianta S.Pd mengatakan kepada awak media ,” maaf mas, anda tidak punya hak menanyakan mengenai dana BOS disekolah kami, sebab yang berhak mempertanyakan dana BOS hanya Inspektorat dan orang Dinas, jadi kalau kepala sekolah ditanya – tanya oleh media tentang anggaran dana BOS kami tidak diperbolehkan menjawab, itu kata orang Dinas, sebab yang punya hak untuk mempertanyakan masalah dana BOS itu hanya orang Dinas” ungkap, Yuda irianta selaku kepala sekolah.

Bila kita mengacu pada UU no 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) yang dicantumkan dalam pasal 1, Badan publik adalah LEMBAGA EKSEKUTIF, LEGESLATIF, YUDIKATIF dan Badan lain yang fungsinya dan tugas pokoknya berkaitan dengan penyelenggaraan negara, dimana sebagian / seluruh dana yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan / Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Tidak seharusnya dana dari pemerintah tersebut terkesan ditutup – tutupi, bukankah harus transparan dalam pengelolaannya dan terbuka, baik itu dengan wali murid, masyarakat pada umumnya, dan media sebagai kontrol sosial.

Hasil konfirmasi kami disekolah SDN 4 bandar agung, yang jadi pertanyaan kami ,apakah kepala sekolah sengaja menutup nutupi dana dari program program pemerintah yang bersumber dari APBN tersebut, atas perintah orang Dinas?? Tunggu edisi berikutnya.

P:(Tim)

Kamu Bisa Download ini:

Related Articles

Back to top button