Bupati Didampingi Ketua TP-PKK Pesibar Hadiri Acara Dialog Dan Audiensi Di Kecamatan Pesisir Selatan
Pesisir Barat – (LN), Bupati Pesisir Barat DR. Drs. Agus istiqlal, SH., MH di dampingi Ketua TP-PKK Pesisir Barat Hj .Septi Istiqlal menghadiri acara Dialog dan Audiensi
di Pekon Ulok Manik Kecamatan Pesisir Selatan. (Rabu/16/09/2020).
Turut Hadir pada acara tersebut Seluruh Kepala OPD, Camat Pesisir Selatan, Para Peratin Se-Kecamatan Pesisir Selatan,Tokoh Adat,Tokoh Masyarakat, dan masyarakat setempat.
Dalam sambutannya Bupati menyampaikan kegiatan hari ini adalah moment yang luar biasa bagi kita semua, karena dengan adanya acara ini kita semua dapat bertatap muka guna menyalurkan ide, pendapat, maupun gagasan demi kemajuan Kabupaten Pesisir Barat menjadi lebih baik lagi. bagi saya, kritik dan saran yang Membangun dari Masyarakat akan memberikan masukan, motivasi dan semangat kepada kita semua, khususnya bagi Aparatur Pemerintah Daerah di Lingkungan Kabupaten Pesisir Barat.
Selanjutnya sebagaimana kita ketahui bersama, Wilayah Kabupaten Pesisir Barat ini memiliki beberapa kekayaan alam, salah satunya adalah pada Sektor Pertanian. untuk meningkatkan kualitas pada Sektor Pertanian di Kabupaten Pesisir Barat, pada Kecamatan Pesisir Selatan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat melalui Dinas Pertanian akan memberikan beberapa bantuan yang akan diberikan untuk kelompok Petani, yaitu :
1. Combine Harvester/ Pemanen Pertanian, sebanyak 2 unit.
2. Power Thresher /Mesin Perontok Padi, sebanyak 5 unit
3. Corn Seller/ Mesin Pemipil Jagung, sebanyak 5 unit; dan
4. Hand Sprayer/ Peralatan Pemberantas Hama, sebanyak 16 unit
Saya berharap dengan adanya beberapa bantuan tersebut dapat mendukung/ membantu kegiatan para Petani serta dapat meningkatkan hasil Pertanian di Kabupaten Pesisir Barat.
terlaksananya kegiatan ini tidak terlepas dari doa dan kesabaran bapak, Ibu semua, serta bantuan dari semua pihak. Pemberian Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kepada Masyarakat. semoga pemberian bantuan ini dapat tersalurkan dengan tepat sasaran serta dapat mengurangi Beban Para Petani.(Hijrah).