Beranda Hukum & Kriminal Kawanan Rampok Bersenpi Spesialis Toko Indomaret Di Hadiahi Timah Panas Oleh Polisi

Kawanan Rampok Bersenpi Spesialis Toko Indomaret Di Hadiahi Timah Panas Oleh Polisi

0
Kamu Bisa Download ini:

LAMPUNG SELATAN.LN-Kawanan rampok spesialis Toko indomaret yang di kenal dengan kelompok Sumatera Selatan (Sum-Sel) berhasil diringkus jajaran Satreskrim Polres Lampung Selatan.

Saat dilakukan penangkapan oleh polisi, para perampok yang kerap beraksi menggunakan senjata api itu,terpaksa di hadiahi timah panas karena melawan saat hendak di tangkap.

Dari hasil pengungkapan,polisi berhasil mengamankan 4 pelaku yakni Sobirin (29) warga Gedung Nyawa Ogan Komering Ulu Sumsel,Prayoga (24) OkU Sumsel,Iswandi (28) DKI jakarta dan Feri (24) Tangerang Banten.

Diketahui, para perampok bersenpi itu telah merampok indomaret Hajimena Kecamatan Natar, sekitar pukul 22.45 wib, Rabu (03/10/2019).

Dalam konferensi Pers di halaman Mapolres sementara di GOR Way Handak,Kepala Polres Lamsel Ajun Komisaris Besar Polisi M. Syarhan didampingi Kasat Reskrim Polres Lamsel, AKP. Try Maradona,mengatakan ke empat pelaku berhasil ditangkap jajaran Polsek Natar dan Satreskrim Polres Lamsel diwilayah Cikupa Tangerang Banten.

“Dalam aksinya, para pelaku masuk ketika toko hendak tutup,langsung menodongkan pistol, lalu mengambil uang di meja kasir juga rokok dan barang lain di toko”kata dia.

Selanjutnya,pelaku menuju tempat penyimpanan uang yang ada di ruangan berangkas dan memaksa karyawan toko untuk membukanya.

“Karyawan diikat dan mulutnya ditutup lakban,setelah itu para perampok ini berhasil menggondol uang Rp 71 juta,” ujarnya.

Sementara,dari pengakuan pelaku, uang hasil kejahatan tersebut sudah di bagi oleh ke empat pelaku dan di gunakan untuk berfoya-foya.

“Saat ditangkap hanya sisa Rp 700 ribu, serta beberapa alat elektronik,” kata AKBP M Syarhan.

Akibat tindak kejahatannya,para pelaku di jerat dengan pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara.(ior)

Kamu Bisa Download ini:

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here