Lampung Selatan

Pendaftar CPNS di Lamsel Mencapai 5.464 Orang,Formasi Guru Paling Banyak Diminati

Kamu Bisa Download ini:

Lampungnet.com-Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Lampung Selatan mencatat pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) pada tahun 2020 mencapai 5.464 pendaftar.

Dari 367 kursi,minat pendaftar CPNS di Lamsel, formasi guru menjadi yang paling diminati para pendaftar. Yakni sekitar 287 orang. Kemudian, pada formasi kesehatan 59 orang dan tenaga teknis 21 orang.

Sekretaris BKD Lamsel, Agus Harianto mewakili Plt Kepala BKD Lamsel, Puji Sukamto mengatakan Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) memasuki tahap verifikasi berkas ke- II.

Setelah itu, pengumuman hasil verifikasi berkas tersebut akan disampaikan pada Senin (16/12) mendatang. Kemudian dilanjutkan masa sanggahan pada tanggal 17-19 Desember ini.

“Dari jumlah pendaftar CPNS itu mengisi empat formasi. Yakni formasi guru, tenaga kesehatan dan tenaga teknis.Serta ada satu formasi subtantif, yang tidak ada peminatnya. Yakni pada posisi dokter gigi dan guru kelas disabilitas”kata Agus saat berada di halaman rumah dinas bupati.Kamis (12/12/2019).

Sementara untuk jumlah formasi dokter Gigi sebanyak 12 dokter yang dibutuhkan,hanya ada 2 pendaftar,”selain posisi dokter gigi, guru kelas disabilitas justru tidak ada peminatnya sama sekali,”Ujarnya. (Sior)

Kamu Bisa Download ini:

Related Articles

Back to top button