LampungLampung Timur

DESA WONOKARTO REALISASIKAN DANA DESA 2018 UNTUK PELAKSANAAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR

Kamu Bisa Download ini:

LAMPUNG TIMUR(LN)
Berkat pemerintah pusat telah menguncuran dana desa sejak empat tahun belakangan hinga saat ini, kini pemerintahan Desa Wonokarto kecamatan Sekampung
Kabupaten Lampung Timur genjot pembangunan infrastruktur guna meningkatkan kesejahterahan masyarakat dalam melaksanakan aktifitas sehari-harinya.

Bangunan gedung  poayandu di desa Wonokarto

Sesuai dengan program pemerintah pusat mengingatkan kita pada salah satu ungkapan yang berbunyi “dari desa membangun Indonesia” Desa telah ditentukan menjadi basis kemajuan bangsa Indonesia.

Dimana dengan lahirnya UU Desa No 6 Tahun 2014 dan tersedianya dana desa melalui APBN ialah bentuk komitmen pemerintah pusat untuk membangun desa menjadi mandiri dan sejahtera.

Pembangunan jalan Lapen didesa Wonokarto

Dimana saat ini Desa Wonokarto sedang merealisasikan pembangunan insratruktur hal ini dibuktikan ketika media LampungNet.com melakukan kunjungan kerja ke desa tersebut, tampaknya sejumlah pembangunan yang diprogramkan kepala desa pada tahun 2018 ini telah terealisasi pembangunan sesuai dengan kebutuhan masyarakat desanya.

Jarwanto adalah kepala Desa Wonokarto kecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur , Yang mendapat pagu dana desa (DD) sebesar Rp 759.804.000.
Adapun infrastruktur yang telah di bangun di antaranya,
1. Peningkatan jalan samapai dengan lapen volume 610 x 3 m.
Lokasi dusun 1,jumlah dana
Rp 153.374.000 ,
2. Pembangunan Gedung Posyandu, lokasi Dusun 2 volume 38 m. Biaya Rp 79.528.900 ,
3. Pembangunan dan pemeliharaan jambanisasi, Lokasi Dusun 1 s.d 5. Volume 82 unit, Biaya Rp 152.339.600,
4. Pembangunan Gorong Gorong plat, lokasi dusun 1 s.d 5. Volume 0.5 x0.5 x5 m ( 15 unit)
Biaya Rp 80.233.500,
5. Padat karya tunai Galian Drainase, lokasi dusun 2 s.d 5. Volume 2000 x 0.5 x 0.5 x 0.6. Biaya Rp 13.728.000,
6. Pembangunan Saluran Drainase, lokasi Dusun 4. Vulome 617×0.5×0.25m.
Biaya Rp 147.980.100.

Selain kegiatan Bidang pelaksanaan pembangunan, dana desa tersebut di alokasikan untuk Bidang pemberdayaan masyarakat,diantaranya,
1. Makanan sehat untuk peningkatan Gizi Balita. Biaya Rp 13.659.900,
2. Bantuan insentif guru keagamaan biaya Rp 18.000.000,
3. Bantuan insentif guru Paud Biaya Rp 18.000.000.
Dan Juga bidang pemberdayaan yang lain seperti penambahan modal usaha Bumdes, pelatihan pelatihan, dan lain lain senilai Rp 82.960.000.

Kepala Desa Jarwanto mengatakan, terlaksananya pembangunan didesa tak terlepas dari dukungan masyarakat. Dan tanpa dukungan mereka maka mustahil pembangunan didesa bisa tercapai sesuai apa yang diharapkan.

“saya sangat bersyukur, bahwa pembangunan yang sedang direalisasikan oleh aparatur desa serta dibantu oleh masyarakat desa yang  dialokasikan dari anggaran dana desa tahun 2018 ini sesuai dengan kesepakatan bersama dalam musyawarah desa (Musdes) lalu serta dikerjakan sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB) dan gambar yang ada.” ujarnya.

Sehingga ditahun 2018 ini, lanjutnya, kami dari pemerintah Desa Wonokarto akan tetap memprorioritaskan pembangunan fisik melalui anggaran APBN Dana Desa Ini yang merupakan bagian dari visi dan misi dalam kepemerintahan saya untuk menata Desa Wonokarto menjadi desa yang maju dan dapat dipergunakan oleh masyarakat dalam beraktifitas sehari-harinya,”tambahnya.

“saya berharap Dengan ada nya dana desa yang di kelola bisa menjadikan desa wonokarto kecamatan sekampung kabupaten Lampung Timur, menjadi desa yang maju mandiri dan sejahtera. Serta berharap tahun kedepan dana desa masih di kucurkan lagi karena masih banyak program di desa yang akan di laksanakan”,tutupnya.

P:(Andi)

Kamu Bisa Download ini:

Related Articles

Back to top button