Lampung

Wahdi: Alhamdulillah, Lampu Jalan Kota Metro Sudah Terang-benderang Menjelang Lebaran

Kamu Bisa Download ini:

LampungNet.com | Metro – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Pemerintah Kota Metro telah siap menyambut para pemudik yang akan melintasi Kota Metro, hal tersebut disampaikan Walikota Metro, dr. Wahdi seusai melaksanakan sholat tarawih dalam momen Safari Ramadan di Masjid Al-Hidayah Kelurahan Banjarsari Kecamatan Metro Utara, Selasa (02/04/2024).

Selain memberikan bantuan hibah berupa dana Rp 20.000.000,- kepada masjid, ia juga menyampaikan beberapa hal, bahwa pihaknya sudah melakukan konsolidasi dan koordinasi dengan pihak terkait untuk menyiapkan segala sarana dan prasarana untuk para pemudik yang akan melintas di Kota Metro.

“Saya sudah instruksikan kepada pihak terkait untuk memperbaiki sarana dan prasarana terutama jalan raya dan lampu penerangan jalan dan sekarang alhamdulillah lampu jalan di Kota Metro sudah terang-benderang,” paparnya.

Terkait beberapa lubang jalan, pihaknya sudah menginstruksikan kepada Dinas PU untuk segera melakukan perbaikan.

Lebih lanjut dirinya juga mengatakan Pemkot Metro telah bekerjasama dengan Stage Holder terkait seperti TNI, Polri, Pol-PP, Dishub, BPBD, Dinkes, dan Puskesmas untuk bisa mengamankan mudik.

Selain itu Wahdi juga memastikan untuk pelayanan pengangkut sampah pasca Hari Raya Idul Fitri akan terus tetap berjalan hal ini demi mengantisipasi akan terjadinya penumpukan sampah selama cuti Idul Fitri.

“Selama cuti Idul Fitri mana saja titik titik rawan penumpukan sampah kita pastikan pelayanan akan berjalan dengan maksimal, biasanya terjadi setelah sholat Ied dimana masyarakat akan berbondong bodong melaksanakan sholat di Lapangan menggunakan alas koran dan sebagainya biasanya setelah sholat akan ditinggalkan begitu saja,” ujarnya. (ADV)

 

Kamu Bisa Download ini:

Related Articles

Back to top button